Asah Pisau Bisnis Anda Dalam Penjualan Dompet Wanita


Bisnis itu layaknya sebuah perang. Harus dipersiapkan dengan matang, dijalankan dengan hati yang tenang supaya kita menang. Dalam perang, harus ada semacam strategi yang bisa membuat musuh menjadi lumpuh yang mengakibatkan kekalahan, dan akhirnya bisa mendapatkan kekuasaan. Sama halnya dengan bisnis, harus memiliki strategi untuk bisa bersaing dengan para penjual lainnya yang pada akhirnya bisa mengalahkan para penjual produk yang sama.

Serta harus bisa meluluhkan hati pelanggan dengan membuat pelanggan tersebut antuias dan nyaman pada setiap penawaran anda. Khususnya pada penjualan dompet wanita, berarti target market yang disarankan adalah para wanita. wanita ini sebagian besar memakai perasaan daripada logika, sama halnya di bidang penjualan, perasaan mereka diapakai ketika melihat dompet kesukaannya, yang dibuktikan pada lebih memilih desain yang bagus walaupun harganya mahal. Inilah yang dinamakan dengan strategi.

Selain itu, anda harus tahu kapan saatnya anda ngebut alias kejar omzet, marketing dan penjualan mati-matian. Kapan harus rem alias mengatur strategi, evaluasi kinerja dan hitung-hitungan masalah keuangan jangan sampai banyak bocornya. Jika hal itu terjadi, bisa jadi anda tidak akan mendapatkan cash atau free cash walaupun omzetnya besar. Hal yang tak kalah penting juga masa asah pisau alias baca buku, ikut training, seminar atau workshop. Sudahkah anda merencanakannya? Masa asah pisau ini mengacu kepada diri anda sendiri. Seberapa jauh anda merencanakan dan melakukan masa asah pisau tersebut.

Kesalahannya, banyak para pebisnis di bidang penjualan yang menggap remeh hal seperti itu. Yang mereka tahu hanyalah terus berjualan sampai banyak pembeli. Tidak perlu belajar dahulu, seminar atau apa. Padahal, inilah yang membedaka antara pebisnis sukses dan pebisnis gagal. Orang yang lebih fokus dulu mengasah dirinya dan mempraktekkannya, dalam waktu dekat akan mengalami kesuksesan. Orang yang lebih mengasah dirinya, akan lebih memilki motivasi berlipat, sehingga ketika penjualannya stagnan, tidak membuat jenuh, dia menggap ini adalah roda bisnis yang harus dilewati, maka inilah pentingnya mengasah bisnis terlebih dahulu.


Lebih parahnya mereka menganggap mengeluarkan uang untuk belajar adalah pengeluaran yang sia-sia jika tidak ada hasilnya, padahal itu adalah investasi pada diri sendiri. Ingat, hasil yang bagus akan didapat setelah proses yang bagus pula. Dan proses ini akan didapat ketika seorang pebisnis matang dalam menghadapi berbagai permasalahan. Kematangan tersebut pastinya dipelajari dalam ilmu marketing. Inilah pentingnya mengasah pisau.


Pergi Ke Pusat Belanja Grosir

Beberapa kota besar di Indonesia biasanya memiliki pusat belanja grosir yang menjual berbagai produk termasuk tas. Bagi anda yang tinggal di Jakarta, anda bisa mengunjungi ITC Mangga Dua, pasar Tanah Abang, pasar Senen, dan lain-lain. Sedangkan di Bandung, tas grosir untuk bisnis dropship bisa anda temukan di pasar Baru, pasar Andir, dan pasar Kota Kembang. Surabaya sebagai kota terbesar kedua di Indonesia juga tidak ketinggalan. Kebanyakan orang yang berbelanja di pusat belanja murah Surabaya datang dari pulau Bali. Mereka sengaja datang ke kota ini untuk mencari produk untuk di jual kembali.

Bergabung Dengan Anemone

Kabar gembiranya adalah, anda bisa bergabung dengan Anemone tanpa harus menyimpna deposit atau membeli dengan jumlah tertentu. Begitu anda mendaftar menjadi dropshipper mereka, anda langsung bisa mendapatkan harga tas yang lebih murah dari harga normal. Siapakah Anemone ini? Mereka adalah perusahaan supplier tas tangan pertama yang menawarkan harga termurah. Pengalaman mereka dalam hal dropship tidak perlu diragukan lagi. Untuk pendaftaran, bisa menghubungi nomor dibawah ini.

Tentang Penulis

Nurdin Akbar
Nurdin Akbar, lahir di Bandung pada tanggal 10 April 1995. Merupakan anak ke-2 dari 2 bersaudara. Pernah menempuh pendidikan S1 selama 4 tahun di salah salah Universitas Negeri di Bandung. Memiliki hobi sebagai Blogger, desain dan penulis.

0 komentar:

Template by Clairvo Yance
Copyright © 2012 Anemone Bags and Blogger Themes.